Senin, September 03, 2018

Hakikat Merdeka


Mungkin kita semua akan tahu dan bahkan paham apa itu hakikat dari merdeka, tapi di tulisan gue ini gue punya sudut pandang lain tentang makna dari kata merdeka, dan hakikat dari merdeka ini cukup menarik untuk gue kulik lagi lebih dalam di blog gue ini.

Banyak sekali yang menafsirkan jika merdeka itu sebuah kebebasan dan sesuatu di anggap merdeka jika sesuatu itu sudah menemukan kebebasan baik dalam kebebasan berfikir berbicara maupun bertidak, dari pemahaman inilah yang menjadi dasar yang pada akhirnya kebanyakan orang salah dalam menggunakan atau mengaplikasikan merdeka itu sendiri, yang berakibat banyak terjadi caci maki saling serang dan menjatuhkan di media sosial karena sikap - sikap ini mereka anggap kebebasan atau kemerdekaan dalam mengeluarkan pendapat atau pola pikir.

Di sini gue punya sudut pandang lain tentang hakikat merdeka, hakikat merdeka menurut sudut pandang gue adalah jika seseorang itu sudah tidak mempermasalahkan perbedaan dan tidak lagi mempermasalahkan benar dan salah itu yang baru gue anggap merdeka, jika seseorang masih mempermasalahkan perbedaan dan masih mencari benar dan salah gue anggap seseorang itu belum sepenuhnya merdeka.

Manusia akan merdeka dan menemukan hakikat dari merdeka itu jika sudah tidak lagi mempermasalahkan perbedaan dan mencari benar dan salah, karena jika sudah manusia sudah menemukan titik dimana dirinya menghargai perbedaan dan tidak mencari benar dan salah di situlah hakikat kemerdekaan dalam dirinya sudah di temukan dan secara otomatis dia akan merasa bahagia dan damai.

Jika kita sekarang ini masih banyak melihat banyaknya caci maki hujatan komentar komentar negatif di media sosial itu menandakan sebagian diri pribadi belum merdeka karena masih belum bisa menghargai perbedaan pendapat, perbedaan keyakinan dan perbedaan yang lainnya, yang berujung pada merusak kemerdekaan orang lain untuk berkarya beropini dan berpendapat, jadi intinya hakikat merdeka menurut gue jika perbedaan sudah bukan masalah dan tidak mempersalahkan benar dan salah itu baru akan gue anggap hakikat merdeka.

Mari sama - sama kita membuat diri kita merdeka dengan cara menghargai perbedaan dan tidak mempermasalahkan lagi perbedaan dan tidak lagi mempersalahkan benar dan salah apalagi saling menyalahkan, semoga kita semua selalu menemukan hakikat merdeka dalam diri kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Novel Terbaru Karyaku Berjudul Cinta Baru Untuk Sang CEO

  Judul : Cinta Baru Untuk Sang CEO Genre: Romantis Drama Penname: Joe Saja Status : ONGOING On : Dreame & Innovel Seorang CEO kaya ray...